NGEMIL SEBELUM TIDUR BIKIN BADAN MELAR, ATASI YUK!

Apakah Anda sering ngemil di malam hari? Tentu hampir setiap orang memiliki hobi untuk ngemil di malam hari. Ada banyak alasan yang menyebabkan seseorang memilih untuk ngemil menjelang jam tidur. Banyak yang berkata bahwa mereka tidak bisa tidur jika tidak ngemil dulu. Meskipun tidur akan terasa lebih nyenyak ketika perut terasa kenyang, faktanya bukan berarti Anda harus ngemil sebelum tidur.

Ada beberapa alasan mengapa ngemil sebelum tidur bisa berakibat buruk bagi kesehatan Anda. Ngemil yang dimaksud bukanlah makan malam yang biasa Anda makan melainkan bermacam-macam kudapan atau jajanan yang Anda makan sambil nonton tv sebelum tidur. Mungkin Anda berpikir bahwa sedikit cemilan tidak akan berpengaruh besar bagi kesehatan Anda. Hmm, pemikiran tersebut tidak benar, lho. Faktanya, mereka yang sering ngemil sebelum tidur akan menimbulkan kebiasaan buruk yang nantinya akan terus menerus Anda lakukan. Sebagai akibatnya, mereka yang hobi ngemil sebelum tidur akan menjadi lebih mudah bertambah berat badannya.

Cemilan yang Anda makan sebelum tidur adalah makanan ekstra di luar makanan pokok yang Anda konsumsi untuk makan malam. Artinya, makanan ekstra tersebut adalah kalori ekstra yang dapat melebihi kebutuhan kalori harian tubuh Anda. Padahal, setelah ngemil Anda justru tidur, bukannya beraktivitas. Akibatnya, kalori ekstra yang Anda konsumsi saat ngemil berubah menjadi lemak. Jadi, jangan kaget jika berat badan Anda terus bertambah akibat selalu ngemil sebelum tidur.

Lalu, bagaimana cara mengatasinya?

Baru-baru ini, peneliti dari King’s College London membuktikan bahwa menambah jam tidur akan mengurangi hasrat untuk mengonsumsi gula. Wendy Hall, ketua penelitian ini mengungkap bahwa dengan menambah jam tidur, seseorang akan mengurangi konsumsi berbagai jenis gula tambahan dan cemilan yang ada di rumah Anda, seperti madu, sirup, dan jus buah buatan sendiri. Dengan menambah waktu tidur hingga 7-9 jam/hari artinya seseorang bisa mengurangi asupan gula hingga 70 gram dalam seminggu.

Selain itu, hindarilah penyebab yang membuat Anda ingin ngemil. Hal ini bisa dilakukan dengan memakan makanan yang mengenyangkan dalam sehari. Jangan membatasi asupan saat makan malam karena sedang diet, namun Anda berakhir dengan ngemil sebelum tidur. Lebih baik, makanlah yang cukup agar Anda tidak kelaparan, lalu bakar kalori dengan berolahraga secara rutin.


Sumber: Detik.com