MUSIM HUJAN MUSIMNYA 6 PENYAKIT INI! HATI-HATI!

Musim hujan telah tiba. Hampir seharian diguyur hujan menjadikan tubuh Anda rentan terhadap penyakit. Melengkapi persediaan stok obat di rumah tentunya akan sangat bermanfaat bagi Anda maupun keluarga. Cuaca yang dingin tentunya akan membuat tubuh malas bergerak dan rasanya ingin tetap rebahan di kasur saja. Namun, perlu diketahui bahwa cuaca dingin tidak hanya membuat malas bergerak. Cuaca dingin juga akan membuat Anda lebih rentan terserang penyakit. Dokter spesialis geriatri dari Harvard Medical School, dr. Suzanne Salamon, menyampaikan bahwa udara yang dingin dapat menimbulkan berbagai resiko kesehatan, terutama bagi lansia. Nah, Anda harus waspada terhadap serangan penyakit-penyakit berikut ini.

1. Flu dan Demam

Flu dan demam adalah penyakit nomor satu yang mungkin menyerang di musim hujan. Virus dapat masuk dengan mudah ke dalam tubuh dan menimbulkan berbagai gejala yang merujuk ke flu dan demam. Agar tidak mudah terinfeksi penyakit ini, Anda harus rajin mencuci tangan agar kuman yang dapat menginfeksi bisa terangkat. Untuk mengelap ingus, sebaiknya gunakan tissu dan segera buang agar kuman tidak menyebar.

2. Radang Tenggorokan

Saat musim hujan dimana cuaca dalam ruangan lebih hangat dari cuaca di luar, akan membuat Anda mudah terserang radang tenggorokan. Hal ini bisa terjadi karena Anda terserang infeksi viral.

3. Asma

Bagi mereka yang sudah memiliki riwayat asma, sudah seharusnya untuk berhati-hati saat musim hujan. Cuaca dingin bisa menjadi pemicu asma utnuk kambuh lagi. Oleh karena itu, pastikan Anda selalu mengkonsumsi obat harian dan bawa inhaler di saku Anda.

4. Norovirus

Bila perut terasa sakit melilit saat musim hujan tiba, bisa jadi Anda sudah tertular norovirus. Penyakit ini merupakan flu perut yang sangat mudah menular. Penderitanya akan mengalami muntah-muntah parah, namun akan hilang dalam beberapa hari. Bila Anda terinfeksi penyakit ini, pastikan untuk selalu memenuhi kebutuhan cairan agar tidak dehidrasi.

5. Nyeri Sendi

Meskipun belum terbukti secara medis, banyak orang yang memiliki arthritis mengeluh sendinya terasa nyeri saat cuaca dingin. Bila Anda juga termasuk, pastikan untuk selalu menghangatkan diri dan rajin berolahraga agar terhindar dari nyeri sendi. Olahraga terbaik yang bisa dilakukan oleh mereka yang memiliki arthritis adalah berenang.

6. Serangan Jantung

Bagi mereka yang memiliki resiko tinggi terkena serangan jantung, harus ekstra hati-hati saat musim hujan. Suhu yang dingin meningkatkan tekanan darah dan memaksa jantung bekerja ekstra. Untuk menghindarinya, Anda bisa menghangatkan tubuh dengan memakai pakaian yg hangat.


Sumber: Liputan6.com