KONSULTASI OBAT

Kini, konsultasi obat bisa dilakukan di rumah. Sebagai Sobat Sehat masyarakat Indonesia, Apotek K-24 menyediakan layanan Halo Apoteker yang memungkinkan pasien untuk melakukan konsultasi obat dari rumah. Berbagai pertanyaan dan konsultasi mengenai obat serta masalah kesehatan bisa disampaikan melalui Halo Apoteker. Semua pertanyaan akan dijawab oleh apoteker-apoteker handal dan profesional dari Apotek K-24. Temukan juga jawaban yang Anda inginkan di berbagai kategori keluhan yang tersedia. Segera sampaikan pertanyaan Anda, dan apoteker kami akan menjawab.

sodara saya sedang mengalami panas tinggi batuk dan mual tetapi itu naik turun sebagai contoh kemarin pagi dia panas tapi pas sore sampai sore lagi aman dan malam nya kambuh lagi kira" obat apa ya yang cocok

Jawaban tentang "konsultasi obat"

Salam sehat Sdr/i Erlin,


Terima kasih atas pertanyaan yang Anda ajukan kepada Halo Apoteker.

Sebagai informasi, rubik ini diasuh oleh Apoteker Apotek K-24. Jawaban yang disampaikan hanya bersifat informatif dan tidak dapat menggantikan diagnosa dokter.


Demam adalah salah satu gejala yang timbul apabila tubuh sedang dalam keadaan tidak baik. Bisa disebabkan karena infeksi atau bisa juga karena penyebab yang lain.

Untuk memastikan infeksi apa yang dialami, atau ada penyakit lain, sebaiknya periksakan ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan lebih lanjut.

Untuk menghilangkan rasa sakit atau demam sementara bisa minum paracetamol atau menggunakan merk dagang seperti SanmolPanadol atau Biogesic.


Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat.  

KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR