KELUHAN KESEHATAN

Kini, konsultasi obat bisa dilakukan di rumah. Sebagai Sobat Sehat masyarakat Indonesia, Apotek K-24 menyediakan layanan Halo Apoteker yang memungkinkan pasien untuk melakukan konsultasi obat dari rumah. Berbagai pertanyaan dan konsultasi mengenai obat serta masalah kesehatan bisa disampaikan melalui Halo Apoteker. Semua pertanyaan akan dijawab oleh apoteker-apoteker handal dan profesional dari Apotek K-24. Temukan juga jawaban yang Anda inginkan di berbagai kategori keluhan yang tersedia. Segera sampaikan pertanyaan Anda, dan apoteker kami akan menjawab.

Siang,

saya mau tanya, saya mengalami nafas terasa berat, gampang kesemutan di tangan/kaki, keringat dingin, mudah mengantuk beberapa hari terakhir.
Kejadian dimulai setelah saya sempat berpuasa jumat minggu lalu.
Itu kenapa ya? Ada yang bilang saya maag ada yang biland hipoglikemia.
Mohon dibantu.
Terima kasih

Jawaban tentang "Keluhan kesehatan"


Dear Bp. Ervin

Terima kasih atas pertanyaan yang anda ajukan kepada Halo Apoteker.

Gejala yang timbul pada hipoglikemia ringan antara lain mual, lapar, gelisah, banyak keringat, kulit basah, kebas di ujung jari dan bibir, gemetar.

Sedangkan pada sakit maag, gejala yang sering muncul adalah rasa mual, nyeri perut, rasa penuh di lambung, sebah atau kembung, dan keringat dingin.


Untuk memastikan hal tersebut, sebaiknya anda melakukan pemeriksaan lebih lanjut mengenai gejala yang anda alami termasuk melakukan cek gula darah. Dan berkonsultasilah dengan dokter mengenai hasilnya agar dapat diketahui secara pasti penyebabnya serta diberikan terapi pengobatan yang tepat.

 
Terima kasih, semoga bermanfaat.
 

KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR