DIANE KB

Kini, konsultasi obat bisa dilakukan di rumah. Sebagai Sobat Sehat masyarakat Indonesia, Apotek K-24 menyediakan layanan Halo Apoteker yang memungkinkan pasien untuk melakukan konsultasi obat dari rumah. Berbagai pertanyaan dan konsultasi mengenai obat serta masalah kesehatan bisa disampaikan melalui Halo Apoteker. Semua pertanyaan akan dijawab oleh apoteker-apoteker handal dan profesional dari Apotek K-24. Temukan juga jawaban yang Anda inginkan di berbagai kategori keluhan yang tersedia. Segera sampaikan pertanyaan Anda, dan apoteker kami akan menjawab.

apakah pil diane kb bisa mencegah kehamilan diminum 3 hari setelah berhubungan

Jawaban tentang "diane kb"

Salam sehat Bp. Hendra,


Terima kasih atas pertanyaan yang Anda ajukan kepada Halo Apoteker.

Sebagai informasi, rubrik ini diasuh oleh Apoteker Apotek K-24. Jawaban yang disampaikan hanya bersifat informatif dan tidak dapat menggantikan diagnosa dokter.


Pil KB Diane 35 merupakan obat kontrasepsi oral kombinasi yang digunakan sebagai pencegahan terhadap kehamilan. Diane mengandung kombinasi antara Siproteron Asetat dan Etinil Estradiol. Keduanya memiliki mekanisme kerja sebagai berikut: Siproteron asetat dan Etinil Estradiol merupakan hormon turunan progesteron yang dapat membantu mengatur reproduksi wanita. Ketika dikombinasi, obat ini bekerja dengan menekan hormon gonadotropin supaya menghambat ovulasi dan mengurangi terjadinya implantasi pengentalan pada endometrium. Diane juga dapat mengentalkan cairan mukosa pada leher rahim yang membuat sperma sulit untuk bergerak di dalam ovarium. 


Dan penggunaan pil Diane ini diminum setiap hari di waktu yang sama 1 tablet. Jadi diane ini akan efektif apabila diminum secara rutin selama 1 siklus.

Bila diminum 3 hari setelah berhubungan akan tidak efektif, krn siklus menstruasi sudah dimulai sejak hari pertama menstruasi, sehingga bila memang saat berhubungan adalah masa subur, maka kemungkinan besar akan terjadi pembuahan.


Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat.     

KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR