4 CARA MENGATASI DIARE PADA ORANG DEWASA, MUDAH DAN AMAN UNTUK DILAKUKAN

Diare bisa terjadi pada siapa saja, baik anak-anak atau orang dewasa sekalipun. Masalah kesehatan ini sangat umum terjadi karena berhubungan erat dengan makanan atau minuman yang masuk ke dalam tubuh. Oleh karena itu, sebaiknya Sobat Sehat tahu bagaimana cara mengatasi diare pada orang dewasa juga siap sedia obat diare untuk dewasa di rumah.

Diare adalah kondisi di mana Sobat Sehat harus sering-sering ke toilet untuk buang air besar (BAB). Selain itu, kondisi tinja yang dibuang juga tidaklah normal karena lebih encer. Pada umumnya, diare yang dialami orang dewasa disebabkan oleh infeksi bakteri atau virus, banyak konsumsi alkohol, dan intoleransi laktosa. Jika tidak segera ditangani diare bisa menjadi masalah kesehatan yang berbahaya.

Cara Mengatasi Diare pada Orang Dewasa

Diare bisa mengganggu kegiatan sehari-hari karena Sobat Sehat mengalami sakit perut, harus sering ke toilet, anus yang terasa panas, dan lain sebagainya. Meskipun diare pada umumnya bisa sembuh dalam beberapa hari, tapi Sobat Sehat bisa merawatnya dengan baik agar cepat sembuh.

Selain itu, diare yang tidak rawat bisa menyebabkan dehidrasi. Seperti yang Sobat Sehat tahu, dehidrasi dapat berbahaya bagi kesehatan karena mengakibatkan kematian. Berikut beberapa cara mengatasi diare pada orang dewasa atau mengurangi gejala diare:

Konsumsi Banyak Cairan

Saat Sobat Sehat terlalu sering buang air besar, maka tubuh akan kehilangan banyak cairan dan elektrolit dalam tubuh. Maka dari itu, Sobat Sehat disarankan untuk konsumsi lebih banyak cairan ketika diare, mulai dari air putih, jus buah, kaldu, dan lain sebagainya.

Sobat Sehat juga bisa minum cairan oralit yang bisa menggantikan cairan dalam tubuh. Oralit sendiri merupakan campuran air, garam, dan gula yang bisanya bisa Sobat Sehat beli di Apotek K-24 terdekat.

Konsumsi Makanan Tinggi Probiotik

Makanan atau suplemen yang banyak mengandung probiotik ternyata bisa membantu Sobat Sehat dalam meringankan gejala diare, lho. Jadi, mengonsumsi yogurt, natto, miso, tempe, kimchi, dan lain sebagainya bisa menjadi salah satu cara mengatasi diare pada orang dewasa.

Hal ini karena probiotik merupakan bakteri dan jamur yang baik untuk menjaga kesehatan saluran pencernaan.

Perhatikan Asupan Makanan

Selama diare berlangsung, Sobat Sehat perlu memperhatikan asupan makanan atau minuman yang masuk ke dalam tubuh. Misalnya saat diare sebaiknya konsumsi makanan yang rendah serat, seperti pisang, roti panggang, dan nasi.

Selain itu, Sobat Sehat juga bisa mengonsumsi kentang, oatmeal, sup ayam ketika mengalami diare. Katanya, jenis-jenis makanan ini bisa membantu penderita diare untuk memadatkan tinja sehingga tidak encer. Oleh karena itu, hindari beberapa jenis buah atau sayuran terlebih dahulu.

Minum Obat Diare untuk Dewasa

Cara mengatasi diare pada orang dewasa yang selanjutnya adalah dengan menggunakan obat diare untuk dewasa. Biasanya obat diare ini bekerja untuk melawan bakteri atau parasit dalam tubuh yang menyebabkan diare dan mengembalikan fungsi sistem pencernaan.

Ada beberapa rekomendasi obat diare untuk orang dewasa di Apotek K-24 yang bisa Sobat Sehat gunakan, seperti:

  • Diapet

  • Oralit

  • Ramolit

  • New Diatabs

  • Neo Entrostop

  • Guanistrep

  • Lodia

  • Inamid

  • Cotrimoxazole

  • Imodium

  • Ciprofloxacin

Nah, itu dia 4 cara mengatasi diare pada orang dewasa yang bisa Sobat Sehat praktikan di rumah jika mengalami masalah diare. Cara-cara di atas terbilang cukup mudah sehingga diare bisa sembuh. Yuk, jaga kesehatan pencernaan bersama Apotek K-24!