ASAM LAMBUNG

Kini, konsultasi obat bisa dilakukan di rumah. Sebagai Sobat Sehat masyarakat Indonesia, Apotek K-24 menyediakan layanan Halo Apoteker yang memungkinkan pasien untuk melakukan konsultasi obat dari rumah. Berbagai pertanyaan dan konsultasi mengenai obat serta masalah kesehatan bisa disampaikan melalui Halo Apoteker. Semua pertanyaan akan dijawab oleh apoteker-apoteker handal dan profesional dari Apotek K-24. Temukan juga jawaban yang Anda inginkan di berbagai kategori keluhan yang tersedia. Segera sampaikan pertanyaan Anda, dan apoteker kami akan menjawab.

Hallo bapak/ibu, saya mau bertanya mengenai obat asam lambung yang tepat, berhubung sekarang sedang puasa saya sering muntah setiap habis selesai buka puasa dan sahur, itu rutin terjadi selama beberapa hari belakangan ini, selain itu gejala yang saya rasakan juga seperti perut terasa kembung, sering kentut, mual, muntah, perut terasa tidak enak, sedikit susah nafas, susah tidur, dada panas. Jadi obat yang tepat untuk saya apa ya dok?... sebelumnya saya selalu dikasi obat promag oleh dokter di klinik tetapi belakangan ini juga obat promag tidak mempan di saya. mohon bantuannya pak/bu... Terimakasih banyak

Jawaban tentang "Asam lambung "

Salam sehat Sdr/i Riyu,


Terima kasih atas pertanyaan yang Anda ajukan kepada Halo Apoteker.

Sebagai informasi, rubrik ini diasuh oleh Apoteker Apotek K-24. Jawaban yang disampaikan hanya bersifat informatif dan tidak dapat menggantikan diagnosa dokter.


Gejala yang dirasakan memang menggambarkan terjadinya asam lambung yang naik. Peningkatan asam lambung akan terasa di saat perut kosong dan semakin terdesak saat ada makanan atau minuman yang masuk.

Untuk solusinya bisa dibantu dengan konsumsi

Promag di kunyak 1/2 jam sebelum makan sahur dan 1/2 jam sebelum makan berbuka (atau saat konsumsi takjil). Setelah makan minum Ranitidine tablet, supaya meredakan peningkatan asam lambungnya.


Makan dengan porsi kecil setelah berbuka secara bertahap akan membantu perut siap menerima makanan.

Bila perlu, bisa ditambahkan Enzyplex untuk menjaga kesehatan enzim pencernaan. 


Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat.


Salam, 

apt. AJ

KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR