KELUHAN PERUT

Kini, konsultasi obat bisa dilakukan di rumah. Sebagai Sobat Sehat masyarakat Indonesia, Apotek K-24 menyediakan layanan Halo Apoteker yang memungkinkan pasien untuk melakukan konsultasi obat dari rumah. Berbagai pertanyaan dan konsultasi mengenai obat serta masalah kesehatan bisa disampaikan melalui Halo Apoteker. Semua pertanyaan akan dijawab oleh apoteker-apoteker handal dan profesional dari Apotek K-24. Temukan juga jawaban yang Anda inginkan di berbagai kategori keluhan yang tersedia. Segera sampaikan pertanyaan Anda, dan apoteker kami akan menjawab.

Mama saya perutnya besar jadi kalo bergerak agak susah rasanya dan mama saya merasa agak sakit kalo bergerak,
umur mama saya 57 tahun
padahal mama saya makan slalu sikit bahkan kalo malam ga makan biar mengurangi perut ga besar
itu kenapa y mama saya dan cara mengatasinya gimana????
makasih sebelomnya.

Jawaban tentang "Keluhan Perut"

Salam sehat Sdri. Jenny,

 

Terima kasih atas pertanyaan yang anda ajukan kepada Halo Apoteker.

 

Selain memang karena gemuk atau timbunan lemak di bagian perut, perut besar dapat menjadi ciri-ciri beberapa jenis penyakit, antara lain : perut kembung, iritasi usus, adanya kista, ataupun akibat penyakit degeneratif (penyakit yang muncul seiring bertambahnya usia serta kemunduran fungsi sel tubuh) lainnya. Keluhan yang anda sampaikan, tidak bisa menjadi acuan untuk menentukan sakit yang diderita oleh ibu anda. Untuk memastikan hal tersebut, perlu dilakukan pemeriksaan fisik terhadap kondisi kesehatan ibu anda.


Saran kami, sebaiknya anda mengajak ibu anda untuk berkonsutasi dengan dokter agar dapat dilakukan pemeriksaan secara menyeluruh, sehingga dapat diberikan diagnosa dan pengobatan yang tepat.


Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, semoga bermanfaat.

 

Terima kasih

 

KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR

TAMBAH KOMENTAR